Hangzhou dan Xizha, Kamis, 23
Agustus 2012
Setelah sarapan pagi mie instant Jam 7
pagi kita check out.
Sayang sekali waktu di Shanghai
terlalu singkat, tidak bisa eksplor Nanjing East Rd and People’s Park.
Memang kita ga bikin itinerary
yang heboh di Shanghai, karena tidak begitu banyak tempat yang bisa kita tuju
selain temple and garden (yang juga kita kunjungi dikota lain).
Seharusnya sih cukup, hanya saja kita
kurang bisa memanage waktu.
Karena bawaan kita semakin lama
semakin berat, jadi kita naik taxi menuju ke Shanghai Railway.
Dari penginapan jalan kaki 2
menit sampai ke perempatan jalan raya. Pagi hari naik taxi dari sini cukup
mudah. Sebenarnya bisa pesan dari hostel, tapi pihak hostel menganjurkan lebih
cepat kalo naik taxi dari jalan raya, karena pagi hari cukup sulit order taxi.
Benar saja, berdiri ga sampe 10
menit sudah dapet taxi. Menuju ke railway CNY 18, tidak ada charge tambahan.
Masuk dalam stasiun scan baggage,
dan langsung menuju ke lantai 2 (sudah belajar dari hari kemarin waktu naik
kereta ke Suzhou).Oh ya, Lebih murah naik kereta dari Shanghai – Suzhou,
daripada Hangzhou – Suzhou, selisih harganya hampir setengah kali lipat.
Harga tiket one way Shanghai –
Hangzhou CNY 93, kita naik train G7381. Masih kurang setengah jam lebih dari jam
depart, kita sudah duduk di ruang tunggu.
Sudah banyak penumpang didalam ruang tunggu, entah mereka menginap
didalam stasiun atau memang datang pagi. Soalnya ada penumpang yang tidur
berselimut.
Begitu ada pengumuman kereta akan
berangkat, kita langsung menuju ke peron. Saya lupa ada escalator atau tidak,
karena saya pernah naik kereta 1 kali ada escalator tidak perlu naik/turun
tangga. Entah itu di Shanghai atau di Hangzhou (mungkin di Hangzhou).
Tempat duduk kami ditengah, dan
yang pasti kita ga kuat naikin bagasi keatas. Sepertinya letaknya lebih tinggi
dari kabin pesawat. Jadi koper kita letakkan didepan kursi penumpang paling
depan digerbong kita (didepannya ada space lebar), dengan posisi tidur (supaya
koper ga bergeser). Kita duduk di no 8.
Disana sudah ada beberapa koper, entah koper penumpang yang duduk didepan or
koper penumpang yang lain.
Saya memanfaatkan waktu untuk
tidur. Saya selalu tidur bila ada kesempatan untuk tidur. Dimanapun dengan
akomodasi apapun, simpan energy sebanyak mungkin. Terbangun 2 kali, dan
akhirnya sampai di Hangzhou. Lama perjalanan dari Shanghai – Hangzhou 68 menit.
Keluar dari stasiun ini, menurut
saya jauh dari modern, dibandingkan dengan Suzhou yang hanya kota kecil, lebih
bagus stasiun Suzhou. Disini stasiunnya ramai, dan penuh lautan manusia, lebih
parah daripada Shanghai.
Hangzhou Railway Station
893 Jiangcheng Road, Shangcheng
District, Hangzhou
杭州市上城区江城路893号
Tujuan pertama cari tempat menitipkan
bagasi, karena hari ini kita stay di Xizha (kota air), out of town. Info yang
saya dapat distasiun ini ada tempat penitipan bagasi. Tapi tidak jelas dimana
lokasinya, dan jangan harap ada papan petunjuk. Kami berjalan menuju ke exit.
Dan sebelum escalator exit (keatas), terlihat tempat penitipan bagasi bawah
escalator. Saya rasa pengelolanya
perorangan pribadi bukan fasilitas dari stasiun. Tempatnya kurang lebih seperti
tempat penitipan barang kalo ke mall, tapi mereka memiliki sebuah ruangan yang
merupakan tempat penitipan bagasi.
Tempat ini tidak berAC, jadi
jangan menitipkan barang yang memerlukan pendingin. Jangan bayangkan seperti
penitipan bagasi di Airport, dibandingkan dengan KL Sentral saja ga ada apa
apanya. Sistemnya manual (seperti kalo titip bagasi di Guest house). Harga penitipan bagasi per hari CNY 10 (per
koper), buka 24 jam. Nota dan no bagasi yang diberikan jangan hilang, kalo ga
bagasi yang dititipkan ga bisa diambil. Tidak diminta data nama or no passport
pemilik bagasi.
Setelah itu kami berjalan naik
keatas, ada escalator dan tangga manual menuju keatas. Ternyata di sebelah kiri
escalator exit ada tempat penitipan bagasi. Dan sepertinya banyak orang luar
yang menitipkan bagasi disini, karena pake bahasa Inggris, sedangkan penitipan
bagasi dibawah, pengelolanya sudah setegah baya, dan jangan harap bisa ngomong
Inggris.
Sebetulnya lebih enak titip
bagasi diatas, karena kita tidak naik kereta api lagi. Tapi sudah terlanjur.
Selain itu tempat penitipan diatas kayaknya full banget, tempatnya seperti
etalase dimini market, jadi kopernya sudah terlihat dari depan, dan dari depan
tempatnya kecil sekali (ga tau kalo mungkin didalamnya gede).
Tujuan kita West Lake, jujugan
tempat wisata di kota Hangzhou. Mau naik bis ga tau nomor berapa, dan tidak ada
papan petunjuk sama sekali. Tidak ada petugas yang bisa ditanyai, mau tanya
sama orang ga berani takut kalo diboongi.
Kita jalan ke jalan raya karena
disana banyak taxi. Taxi pertama, saya bilang kalau mau ke west lake, tapi
malah ditanya mau bayar berapa. Lha koq?, kita langsung ngacir, biar dipanggil
juga ogah. Mau naik taxi lain, nyegat taxi, ga ada yang mau berhenti. Ya udah
kita kembali masuk ke stasiun naik taxi dari dalam stasiun.
Kita males naik taxi dari dalam
stasiun karena antri banget. Banyak sekali orang local or orang bule yang antri
naik taxi. Antrinya menurut saya lebih parah dibandingkan antri taxi di Beijing
Capital Airport (mungkin karena kita landingnya dini hari). Naik taxinya dari
ruang bawah tanah tempat drop penumpang. Dan ada petugas yang mengatur
penumpang yang naik taxi. Jadi ga ada tuh main serobot serobotan.
Padahal taxi yang drop penumpang
maupun taxi yang masuk kedalam banyak, tapi antrian tetep panjang. Rata rata
yang antri taxi orang yang lumayan, orang bisnis, mungkin sudah biasa antri
taxi disini, karena ga ada yang terlihat mengeluh dengan panjangnya antrian.
Lebar lorong antriannya cuma 2,5 meter, yang naik taxi, ada kali 250 lebih
orang (ini bener, saya tidak melebih lebihkan), jadi kebayangkan antriannya.
Penumpang kereta yang baru datang dan mau naik taxi berdatangan, banyak juga
penumpang yang sudah naik taxi, tapi antrian ga abis abis.
Antri taxi kira kira 20 menit lebih.
Begitu naik taxi, saya minta diturunkan di Hotel Hyatt – jalan Longxiang Road,
tujuan Hangzhou Bus IC Card Service centre.
Hangzhou Bus IC Card Service centre
20 Longxiang Road (long xiao
qiao)
龙翔路20号
Sudah saya beri map, dan alamat
dalam bahasa mandarin, tetep aja supirnya bingung (dia ga tau Hyatt, dan saya
tidak tau bahasa mandarinnya Hyattt apa, cape deh). Entah beda istilah atau
Mbah Google ga akurat. Saya lupa berapa
ongkos naik taxi ke sini, perjalanan kesini kurang lebih 20 menitan.
Pengalaman saya selama
backpacking ke Negara Negara di Asia, cuma di Cina aja yang infonya ga akurat.
Padahal kalo dinegara lain, apa yang tertulis di Google yang itu kenyataannya.
Disini, walaupun waktu searching saya sudah pake bahasa mandarin tetep aja ada
yang miss. Makanya turis yang ga bisa bahasa mandarin jarang berpergian ke kota
kecil di Cina, selain Beijing dan Shanghai.
Back to my trip…
Kenapa saya minta diturunkan
disana. Karena saya berencana mengelilingi west lake naik sepeda. Dan untuk
bisa sewa sepeda pake kartu yang namanya IC Card (beda dengan IC Card di
Beijing). Loket IC Card dekat dengan
hotel Hyatt, dan disitu titik point ujung kanan dari west lake, dan dari sana
tempat yang bisa saya susuri juga lebih banyak.
Akhirnya kita diturunkan di dekat hotel,
ga tau apa nama hotel itu, yang pasti di jalan Longxiang Road. Perempatan jalan
yang ada hotel dan terdekat dengan west lake.
Loket kios IC card banyak terdapat
disekitar west lake. Loketnya kecil, cuma ada 1 petugas saja and kagak bisa
ngomong Inggris (tepok jidat). Saya ga tau sudah berapa kali ngomong aigoo
(mengeluh, dalam bahasa korea) selama trip saya di Cina, setiap hari pasti
keluar kosa kata itu.
Cara dapetin IC Card, deposit CNY
300, dan dikasih nota, yang mencatat nama dan no passport. Data di passport
harus sama, karena waktu refund kartu, deposit akan dikembalikan setelah
dikurangi dengan biaya pemakaian, dan dicocokkan dengan data passport. Dan
kartu IC Card bisa direfund diloket manapun. Oh ya loket hanya buka sampai jam
4 sore. Kalo yang di 20 Longxiang Road (long xiao qiao) - 龙翔路20号
buka dari jam 06.00 – 20.00 (ini info dari internet, keakuratannya saya tidak
tau).
IC Card bisa dipake buat sewa
sepeda, naik bis, naik taxi.
Web IC Card : http://www.travelchinaguide.com/cityguides/zhejiang/hangzhou/transportation-smart-card.htm
Web sewa sepeda di Hangzhou : http://www.chinatravelcompass.com/hangzhou/transportation/bicycle.html
Map West Lake: http://www.maps-of-china.net/province/xihu_hangzhoum.htm
Tips sewa sepeda, sebelum benar
benar sreg dengan sepeda yang dipilih jangan tap kartu IC Card. Karena kalo
tidak cocok, pertama sepeda harus dikembalikan dulu, kartu ditap (info kalo
sepeda sudah dikembalikan), baru bisa pilih sepeda baru.
Cari tempat lowong untuk bisa balikin
sepeda sulit.
Lihat jok tempat duduk, cek rem, dan yang
penting perhatikan bannya. Rata rata ban disana kempes. Jalan disepanjang danau
naik turun.
Sebenarnya saya mau menuju ke
duan qiao (jembatan patah), jembatan ini sangat popular karena serial Siluman
Ular Putih (pertemuan suxian dan bai sucen). Tapi saat saya bertanya arah ke
petugas, petugas memberikan arah yang salah. Pelajaran : Jangan percaya dengan
orang local, lebih baik bawa peta.
Ternyata arah kita menuju ke
ories singing willow, taman pohon willow. Sebelum sampai disana kita stop
disetiap tempat yang ada tempat parkir sepeda. Cara parkir sepeda, boleh
dipinggir jalan yang memungkin untuk parkir, atau ditempat yang sudah
disediakan. Jangan lupa gembok sepeda, dan setiap sepeda ada serial numbernya,
jadi jangan khawatir sepedanya tertukar atau diambil orang lain. Yang pasti
sepeda di Hangzhou dibandingkan dengan yang saya naik di Beijing, kalah jauh.
Yang di Beijing sepeda baru, plastiknya masih belum dibuka sama ownernya, yang
disini, sepeda baru or lama ga ngaruh, yang penting ban ga kempes.
Mula mula di pinggir danau, ga
tau apa nama tempat itu, yang pasti ada lambang UNESCO. So berhenti snap
picture, and jalan kaki keliling danau. Baru jalan 5 menit, diujung kanan danau
tiba tiba ada pertunjukkan air dipinggir danau. Ga tau kalo malem pake sinar
laser or ga. Yang pasti permainan airnya lama and keren. Waktu ada pertunjukkan
air, ada 1 perahu melintas, seandainya waktu itu lagi naik perahu, wow….
membayangkan betapa bagusnya melihat pertunjukkan air dengan jarak yang super
duper dekat.
Kita tidak berlama lama disana
karena masih banyak tempat yang harus dituju, dan waktu yang kita punya cuma
sampe jam 3 sore. So lanjut naik sepeda, sampai kelihatan ada temple, kita
parkir dan mampir. Seperti temple ini untuk salah satu pejabat, tapi ga tau
siapa. Tempatnya juga dipinggir danau. Terus terang menurut saya lebih bagus
keliling danau jalan kaki daripada naik sepeda. Karena kalo jalan kaki kita
bisa keliling dari dalam, sedangkan sepeda dilarang masuk didalam, jadi kita
keliling dari jalan raya.
Kalau
tempat yang dituju jauh, tinggal tanya informasi di loket, (di setiap spot
pasti ada loket information), naik bis nomor berapa, it’s easy. Masuk kedalam temple itu
tidak bayar, foto foto bentar trus cabut lagi. Ga enak kan. Lebih enakan jalan kaki keliling
danau.
Dari
jalan raya tidak ada pemandangan yang bagus, cuma jalan aja. Banyak juga sih
turis or orang local yang naik sepeda disini. Tapi saya tidak rekomendasi,
walaupun satu hari saya bisa kembali lagi kesini, saya tidak akan naik sepeda.
Lanjut
perjalanan, permukaan jalan sedikit menanjak, ban rada kempes, jadi goesnya
juga lumayan. Goes sampai kita kelihatan ories singing willow, kita
masuk kedalam. Tamannya bagus banyak pohon willow. Dan yang saya sukai pohon
willownya berjuntai juntai, like it.
Tidak
eksplore sampai kedalam, karena cuma pohon willow saja, nothing else, jadi kita
jalan 20 menitan, trus kembali lagi ke jalan, lanjut ke stop selanjutnya. Lei
feng ta, pagoda tempat bai sucen dikurung. Kalau mau kembali menuju ke Duan
qiao naik bis sudah ga keburu, selain jalannya macet banget, waktu juga ga
memungkinkan.
Sebelum
sampai Leifeng ta, kami mampir ke toilet, tapi bukan toilet umum dijalan,
melainkan bangunan toilet umum. Toiletnya “wow” luar biasa pesingnya. Apalagi
toilet di pinggir jalan yah yang model toiletnya kayak container, ga kebayang
deh.
Sampai
Leifeng ta mulai gerimis. Kita bergegas masuk, beli tiket CNY 40. Masuk kedalam
pagoda ada 2 cara, naik tangga manual – yang tingginya ampun dah. Atau naik
escalator berjalan, of course kita naik escalator.
Ternyata
Leifeng ta yang saya lihat gambarnya di internet dengan yang ada sekarang beda.
Leifeng ta yang asli cuma puing puing reruntuhan, jadi cuma liat batu doang –
oalah….. Dan dipinggir setiap lantai ada computer yang menjelaskan sejarah
pagoda ini.
Kami
naik kelantai 2, pemandangan sama dengan lantai 1. Naik lagi ke lantai 3, ga
ada apa apanya, kalau mau naik sampai ke lantai paling atas, saya lupa mungkin
lantai 5, disediakan lift tabung. Kebetulan kita berbarengan dengan turis dari Tibet, nyonya
nyonya kaya, tapi kelakuan naik lift yah sama aja, berebutan *garuk garuk deh,
selama disini ga ada enjoy enjoynya*.
Karena
habis hujan, jadi berkabut, so pemandangannya ga keliatan *cape deh*.
Walaupun dapet spot tempat yang keren and bagus tetep aja background putih
alias kabut. Disini ketemu sama rombongan turis anak sekolahan dari Japan, - alamak
study tour aja ke Cina, jauh amat - . Dulu pas sekolah study tour paling jauh,
paling nyebrang pulau ke Bali, selebihnya cuma
dipulau Jawa *nasib*.
Sudah
jam 2 siang perut sudah keroncongan, and ga ada tempat yang bisa disinggahi
buat makan, jadi jajan jagung rebus diwarung depan pagoda CNY 5 (mahal ya).
Setelah itu kita balikin sepeda, dan refund IC Card, biaya sewa sepedanya cuma
CNY 3, murah, tapi ga worth, tau gitu kita naik bis aja *nyesel.com*.
Nih sekedar
informasi tempat keren yang bisa dikunjungi di West lake :
Duanqiao, Autumn
Moon over calm lake (tempat yang satu ini keren), Yue Fei Temple (Jendral
ternama, dan katanya masih ada jasad aslinya disana), Lingyin temple, Botanical
garden + Twin peaks piercing the cloud, Viewing fish at Flower pound, Yue wang
Temple, Liu He pagoda, Lei feng pagoda, Orioles singing in the willows.
Dan kita cuma
bisa visit Lei feng pagoda, Orioles singing in the willows aja.
Tapi kayaknya kalo
mau kesini ikut tur khusus west lake, or sediakan waktu full day buat keliling
danau atau keliling west lake naik kereta.
Next destination
: stasiun bis, mau naik bis ke wuzhen. Nari taxi dari sini sulitnya bukan main,
selain jalan macet, kebanyakan taxi sudah ada penumpang. Sambil jalan tanya ke
loket informasi yang menyarankan untuk naik dari jalan yang lain, karena tidak
boleh stop disepanjang jalan, ada kamera CCTV jalannya. Baru pertama kali saya
lihat begitu banyaknya kamera CCTV jalan, and splashing setiap beberapa detik
*keren*.
Akhirnya
setelah jalan 20 menitan kita dapet taxi, minta dianterin ke Hangzhou East Bus
Station, karena info hasil googling yang menyesatkan. Seharusnya minta diantar
ke Hangzhou Jiu Bao Station sudah cukup.
Info dari google
bahwa bis dari Hangzhou Jiu Bao Station ke wuzhen sudah tidak ada , jadi kudu
naik bis dari Hangzhou East Bus Station (seperti nya hampir luar kota), jauh banget.
Perjalanan naik taxi ke sini 40 menit-an, CNY 74.
Oh ya, sekilas
info naik taxi jam 3 sore disini sulit. Karena jam 3 sore, jam pergantian shift
sopir taxi.
Info tarif taxi
di Hangzhou :
day time
|
|
Flang fall
(3km)
|
¥ 10.00
|
After
3 - 10km
|
¥ 2.00
|
> 10 km
|
¥ 3.00
|
Fuel
surchage
|
¥ 1.00
|
Hangzhou East
Bus Station
71 Genshan West
Rd
杭州长途汽车东站
良山西路71号
Hangzhou Jiu
Bao Station
杭州客运中心
Hangzhou
Central Coach Bus Station
No.3339,
East Desheng Road,
Jianggan District, Hangzhou
九堡镇德胜东路3339号
Turun dari taxi
bingung, karena sudah lama ga ke stasiun bis, terakhir ke stasiun bis Purbaya –
Surabaya tahun 1989 an. Jadi lumayan tolah toleh disini. Kita ikut orang orang
jalan masuk kedalam gedung. Yang ternyata beli tiket bisnya antri. And tiket
bis boleh beli untuk trip lain hari.
Kalo bingung ada
papan billboard yang luar biasa besar, menunjukkan skedul bis.
Tujuan kita 烏鎮 (wu zhen) - www.Wuzhen.com.cn -.
Tinggal bilang tujuan ke petugas, trus akan dikasih tau harga, kita pasrah aja
dikasih jam berapapun juga boleh (ga tau skedul bis sebelumnya), hanya ada info
kalo frekwensi keberangkatan bis setiap jam ada. Kita dapat tiket jam 4 sore. Ditiket sudah tertera no
duduk didalam bis, nomor gate bis. Harga tiket CNY 30. Ini cara paling murah
dan tercepat ke烏鎮, kalo naik train ke kota Jiaxing, sampai distasiun,
masih harus naik bis lagi 1 jam-an.
Info
tentang 烏鎮 :
http://www.wuzhen.com.cn/jqjs/jqjs_yldt_2.htm
Setelah
itu kita naik ketas, ke ruang tunggu bis (ini juga ikutan orang orang). Ruang tunggunya lumayan, bersih, saya ke toilet dulu
sebelum berangkat, lama perjalanan kurang lebih 1 jam. Seperti biasa saya
tertidur, jadi tidak tau bagaimana pemandangan menuju ke tempat ini, ditaxi
tadi saya juga tidur.
Bus delay 10 menitan, akibat ga tau kemana supir bisnya
hehehe…. Disini naik bisnya dari gate, jadi ada petugas (petugasnya cakep euy…
tapi ga berani ta foto) yang minta karcis, trus dilubangi (mirip kayak
kondektur kereta api), baru kita boleh lewat gate naik ke bis. Jadi ga rebutan.
Para penumpang rata rata turis juga, ada rombongan dan
Hongkong , dan turis local lainnya. Semuanya self travelling.
Ada 2 tempat kota
air yang bisa dituju disini : Dongzha (lebih dulu dibuka) dan xizha (lebih
besar dan bagus dikunjungi waktu malam hari, apalagi kalo tinggal didalamnya).
Sampai
di kota 烏鎮, sudah
terlihat perbedaannya. Jalan lenggang, kota ini sepi, benar benar kota
kecil. Dari stasiun bis, kita bingung
mau naik bis no K350 ke xizha, tapi ga keliatan tempat bus stopnya. And kita ga berani stop disana selain banyak orang
yang menawarkan jasa mengantarkan ke tempat tujuan, juga suasana sepi. And saya
tidak punya informasi apa apa tentang tarif angkutan menuju ke xizha, jadi kita
cuma jalan saja.
Sampai
ada becak yang sopirnya cewek, menawarkan jasa, tarif yang dipatok juga mahal
dibandingkan bapak bapak sebelumnya , tapi kita takut sih, jadi naik yang
pengendaranya cewek. Harga becak CNY 25,
becaknya pake motor, tapi kita duduknya dibelakang sopir.
Sopir sama sekali tidak percaya kalo kita orang asing,
dia berkali kali melihat kita dan menawarkan penginapan serta rumah makan.
Walaupun saya sudah bilang kalo kita sudah book di xizha, tetep aja ditawarin,
dengan berdalih kalo penginapan di xizha lebih mahal dibanding Dongzha. Memang
sih lebih mahal, tapi lebih worth dan
lebih bagus.
Kami diturunkan di gate depan (tempat parkir mobil,
yang luas banget), untuk masuk kedalam harus jalan kaki. Ini juga ikut orang
lain, soalnya ga ada petunjuk arah. Dari gate depan jalan kaki sampai mentok,
trus belok kiri sudah terlihat gedung reseptionistnya. Keren…
Karena sudah book kita langsung ke meja receptionist,
dan diberi map menuju ke penginapan, saya juga minta petunjuk tempat yang bagus
untuk dikunjungi malam hari di dalam. Bayar penginapan CNY 340, deposit key CNY
500, plus beli tiket masuk ke Xizha dan Dongzha CNY 150.
Setelah itu ke dermaga menunggu perahu kayu untuk
mengatar kita masuk kedalam. Tukang perahunya dayung pake tangan, benar benar
tradisional, suasana sunyi, pemandangannya cantik.
Tempat yang satu ini bener bener rekomen deh.
Don’t forget to visit it. Ini juga
rekomen dari salah satu teman yang sudah pernah berkunjung ke sana.
Naik perahu tidak sampai 10 menit sudah sampai di
tujuan.
Liat ice cream cone, jadi pengen walaupun rada batuk,
saya tetep beli ice cream, abis pengen. Tapi makan es disini ga bikin batuk,
malahan batuk saya hilang. Harga es CNY 10.
Muter muter cari penginapan, tempat ini crowded banyak
anak sekolahan yang datang berkunjung dengan teman teman. Banyak jembatan batu
dan jembatan kayu disini. Akhirnya sampai juga diguesthouse kita. Pemiliknya
ramah, dan interiornya seperti hotel bintang 5. Guesthouse ini sangat
rekomendasi, saya book dari www.ctrip.com.
Waktu book minta kamar dengan twin bed, harga promo
CNY 340 (no river view), book berhasil. Sejam kemudian dapat international call
dari ctrip yang mengabarkan kalo room yang saya book sudah habis, ditawarkan
room dengan double bed, tapi harga sama. Keren deh, seumur umur book, baru kali
ini ada yang kayak gini, biasanya paling replay by email aja.
But you know what, kita dapat room dengan river view,
dan juga guesthouse kita paling depan no 1A, hahahaha, jadi ga usah jalan jauh
jauh. Receptionis depan juga bilang, wah beruntung sekali dapat room didepan.
Langsung taruh bagasi, cuma bawa kamera dan duit buat
jalan jalan keliling xizha. Tempat ini keren banget, sayang kamera saya cuma
kamera poket bukan kamera SLR, rata rata yang kesini pada bawa kamera SLR,
bahkan ada yang bawa tripod…ckckckck…niat banget. Tapi memang viewnya keren,
dan tidak banyak tempat yang bisa menawarkan pemandangan malam seperti ditempat
ini.
Didalam ada juga tempat berjualan souvernir, tapi kita
tidak mampir, karena tidak tertarik untuk beli. Jalan jalan sampai perut
keroncongan, mampir ke salah satu depot. Rumah makan disini laku, dan banyak
yang habis.
Sebelumnya tanya dulu dimenunya menyediakan nasi ga,
soalnya ada depot yang cuma jualan mie.
Akhirnya kita dapat rumah makan, dan harus naik ke
lantai 2, soalnya lantai 1 sudah full. Dan saya cuma bisa makan bubur saja,
soalnya ga ada menu vegenya. But it’s ok, saya bawa lauk. Makan malam saya CNY
10.
Sehabis makan jalan sampai no 60 (no Guest house),
lalu kita kembali. Info yang saya dapatkan hasil google, kalo malam lampu
dimatikan, ga tau jam berapanya. Tempat ini bagus sekali, seperti tempat
histori. Info dari internet kalo kota
ini merupakan perkampungan kuno asli jaman dahulu, dan setelah dipermak oleh
pemerintah Cina jadi keren.
Tempat tempat yang bisa dikunjungi di Xizha :
Former Residence of Mao Dun, Xiuzhen Guan (Temple),
Xiuzhen Guan Stage, Roofed Corridor, Local Housing, Aged Ginkgo Tree, Pagoda.